Hubungan Penerapan Cara Produksi Pangan yang Baik pada Industri Rumah Tangga dengan Angka Kuman pada Es Lahang di Kota Kandangan

Detail Cantuman

CD room

Hubungan Penerapan Cara Produksi Pangan yang Baik pada Industri Rumah Tangga dengan Angka Kuman pada Es Lahang di Kota Kandangan

XML

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA
POLITEKNIK KESEHATAN BANJARMASIN
PROGRAM STUDI SANITASI LINGKUNGAN
PROGRAM SARJANA TERAPAN
KESEHATAN LINGKUNGAN
TAHUN 2022
ABSTRAK
Skripsi
SHEILA NUR SALSABILLA
HUBUNGAN PENERAPAN CARA PRODUKSI PANGAN YANG BAIK PADA INDUSTRI RUMAH TANGGA DENGAN ANGKA KUMAN PADA ES LAHANG
DI KOTA KANDANGAN
(Rahmawati S.KM, M.Kes ; Erminawati, S.Pd, M.Pd)
xiii + 109 halaman; 37 tabel; 6 gambar; 10 lampiran

Di Indonesia banyak terdapat rempah-rempah dan hasil alam berupa makanan dan minuman. Es Lahang merupakan minuman tradisional yang terbuat dari air nira yang diproduksi oleh industri rumah tangga sederhana. Berdasarkan hasil observasi pendahuluan terlihat beberapa IRT memiliki cara produksi pangan yang kurang baik, hal ini dikarenakan proses pengolahan es lahang yang sederhana sehingga memungkinkan terjadinya kontaminasi oleh mikroba patogen. Dalam hal ini, IRT perlu menerapkan CPPB untuk menghasilkan produk pangan yang aman dan layak konsumsi. Di Kota Kandangan terdapat banyak pedagang es lahang.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara penerapan cara produksi pangan yang baik pada industri rumah tangga dengan angka kuman pada es lahang di Kota Kandangan. Jenis penelitian bersifat Analitik dengan desain pendekatan cross sectional study. Sampel penelitian berjumlah 10 industri rumah tangga dan 10 sampel es lahang. Metode pengumpulan data dengan observasi serta wawancara dan uji laboratorium. Analisis data yang digunakan menggunakan uji korelasi Spearman rank.
Hasil penelitian yang didapatkan sebanyak 90% es lahang memenuhi persyaratan. Hasil uji Spearman menunjukkan bahwa ada hubungan antara penerapan cara produksi pangan yang baik pada industri rumah tangga dengan angka kuman pada es lahang.
Dalam rangka meningkatkan kualitas bakteriologis pada es lahang disarankan kepada pemilik industri rumah tangga es lahang yaitu menggunakan sarung tangan, penutup kepala, masker dan celemek selama proses produksi. Membersihkan ruang produksi dari debu dan sarang laba-laba. Penanggung jawab dan karyawan mengikuti penyuluhan mengenai keamanan pangan.

Kata Kunci : Es lahang, Cara Produksi Pangan yang Baik, Angka kuman
Kepustakaan : 72 (2009 – 2020)


MINISTRY OF HEALTH REPUBLIC INDONESIA
HEALTH POLYTECHNIC BANJARMASIN
ENVIRONMENTAL SANITATION STUDY PROGRAM
APPLIED UNDERGRADUATE PROGRAM
ENVIRONMENTAL HEALTH
YEAR 2022
ABSTRACT
Essay
SHEILA NUR SALSABILLA
RELATIONSHIP OF APPLICATION OF GOOD FOOD PRODUCTION WAYS IN THE HOUSEHOLD INDUSTRY WITH GERM NUMBERS IN ICE LAHANG
IN KANDANGAN CITY
(Rahmawati S.KM, M.Kes; Erminawati, S.Pd, M.Pd)
xiii + 109 pages; 37 tables; 6 pictures; 10 attachments

In Indonesia there are many spices and natural products in the form of food and beverages. Ice lahang is a traditional drink made from nira water produced by a simple household industry. Based on the results of preliminary observations, it appears that some IRTs have poor food production methods, this is due to the simple processing of ice lahang that allows contamination by pathogenic microbes. In this case, IRT needs to apply CPPB to produce food products that are safe and fit for consumption. In the city of Kandangan there are many ice lahang traders.
This study was aimed to determine the relationship between the application of good food production methods in the home industry with the number of germs in ice lahang in Kandangan City. This type of research was analytic with a cross sectional study design approach. The research sample amounted to 10 home industries and 10 samples of ice lahang. Data collection by observation and interviews and laboratory tests.. The analysis data were used Spearman rank correlation test.
The results obtained as much as 90% of ice lahang meet the requirements. The results of the Spearman test showed that there was a relationship between the application of good food production methods in the home industry and the number of germs in ice lahang.
In order to improve the bacteriological quality of ice lahang, it is recommended that the home industry owner of ice lahang use gloves, head coverings, masks and aprons during the production process. Clean the production room from dust and cobwebs. The person in charge and employees attend counseling on food safety.

Keywords : Ice lahang, Good food production methods, Germ numbers
Literature : 72 (2009 – 2020)


Detail Information

Item Type
Penulis
Sheila Nur Salsabilla - Personal Name
Rahmawati, S. KM, M. Kes - Personal Name
Erminawati, S.Pd, M.Pd - Personal Name
Noraida, S.KM, M.Kes - Personal Name
Student ID
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Departement
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Jurusan kesehatan lingkungan : Banjarbaru.,
Edisi
Subyek
No Panggil
030/KL-SKP/2022
Copyright
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail