GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN, SIKAP DAN KEPATUHAN KONSUMSI TABLET TAMBAH DARAH PADA REMAJA PUTRI (Studi di MAN 1 Hulu Sungai Tengah)

Detail Cantuman

Text

GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN, SIKAP DAN KEPATUHAN KONSUMSI TABLET TAMBAH DARAH PADA REMAJA PUTRI (Studi di MAN 1 Hulu Sungai Tengah)

XML

SUMIATI
GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN, SIKAP DAN KEPATUHAN KONSUMSI
TABLET TAMBAH DARAH PADA REMAJA PUTRI (Studi di MAN 1 Hulu Sungai
Tengah)
(Rusmini Yanti, SKM., M.Kes)
xi + 60 halaman + 11 tabel + 2 gambar + 8 lampiran
Masalah gizi yang dialami remaja salah satunya adalah anemia..Menurut data
Riskesdas anemia pada remaja putri naik dari 37,1% pada tahun 2013 menjadi 48,9% pada
tahun 2018, data dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kalimantan Selatan 2018, untuk Kabupaten
Hulu Sungai Tengah persentase remaja putri yang mendapatkan TTD ≥ 52 butir hanya
43,4%.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat pengetahuan, sikap dan
kepatuhan konsumsi tablet tambah darah pada remaja putri di MAN 1 Hulu Sungai Tengah.
Jenis penelitian ini adalah observasional dengan pendekatansurvey deskriptif.Penelitian
dilakukan bulan Januari-Maret 2021.Sampel dari penelitian ini adalah seluruh remaja putri di
MAN 1 Hulu Sungai Tengah dengan jumlah sampel 83 remaja putri dengan teknik systematic
random sampling.Variabel yang diteliti dalam penelitian ini adalah pengetahuan, sikap dan
kepatuhan konsumsi tablet tambah darah.Cara pengumpulan data dengan teknik wawancara
mengguakan kuesioner.Analisis data menggunakan analisisunivariat secara deskriptif
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan remaja putri tentang konsumsi tablet
tambah darah terbanyak dalam kategori cukup yaitu sebanyak 60 responden(72%), sikap
remaja putri terhadap konsumsi tablet tambah darah terbanyak dalam kategori positif yaitu
sebanyak 47 responden (57%)dan kepatuhan remaja putri dalam mengkonsumsi tablet
tambah darah terbanyak dalam kategori tidak patuh yaitu sebanyak 69 responden (83%).
Diharapkan kepada pihak sekolah agar dapat meningkatkan upaya pencegahan anemia
dengan cara memberikan penjelasan dampak negatif anemia bagi kesehatan, dan memberikan
informasi pengetahuan mengenai pentingnya konsumsi tablet tambah darah untuk mencegah
terjadinya anemia.
Kata Kunci : Pengetahuan; Sikap; Kepatuhan Konsumsi Tablet Tambah Darah
Kepustakaan : 33 (2004 - 2019


Detail Information

Item Type
Penulis
SUMIATI - Personal Name
Student ID
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Publish
Departement
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Poltekkes Kemenkes Banjarmasin Jurusan Gizi : Banjarbaru.,
Edisi
Publish
Subyek
No Panggil
641.1/Sum/g
Copyright
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail