HUBUNGAN SANITASI WISATA DENGAN KEPUASAN WISATAWAN

Detail Cantuman

CD-ROM

HUBUNGAN SANITASI WISATA DENGAN KEPUASAN WISATAWAN

XML

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA
POLITEKNIK KESEHATAN BANJARMASIN
PROGRAM STUDI SANITASI LINGKUNGAN
PROGRAM SARJANA TERAPAN
KESEHATAN LINGKUNGAN
TAHUN 2021
ABSTRAK

SKRIPSI DADANG ABDUSSYAHID
“HUBUNGAN SANITASI WISATA DENGAN KEPUASAN WISATAWAN “SIRING PIERE TENDEAN” KOTA BANJARMASIN”
(Dr. Tien Zubaidah, S.KM, M.KL dan Erminawati, S.Pd, M.Pd)
XV + 82 Halaman; 28 Tabel; 4 Gambar; 9 Lampiran

Kesehatan lingkungan menjadi penting untuk diperhatikan agar tidak menimbulkan munculnya suatu penyakit. Perhatian dapat diarahkan kepada kondisi sanitasi wisata antara lain ; kondisi umum lingkungan, pemenuhan fasilitas sanitasi, dan, sarana penunjang. Sanitasi di tempat wisata adalah salah satu upaya penerapan sanitasi tempat umum yang bermanfaat untuk kenyamanan, keamanan, dan kepuasan wisatawan. Pemerintah Kota Banjarmasin menjadikan Siring Piere Tendean sebagai wisata andalan yang berada strategis di tengah kota Banjarmasin. Pada tahun 2017 sebanyak 854.033 orang telah mengunjungi Siring Piere Tendean. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan sanitasi wisata dengan kepuasan wisatawan.
Jenis penelitian ini adalah analitik kuantitatif. Desain penelitian menggunakan Cross Sectional. Responden yaitu wisatawan yang pernah mengunjungi wisata Siring Piere Tendean dalam kurun waktu kunjungan Januari hingga April 2021. Data dikumpulkan melalui formulir inspeksi sanitasi wisata juga kuesioner kepuasan wisatawan. Analisis statistik menggunakan uji rank spearman.
Hasil uji statistik menunjukkan ada hubungan sanitasi wisata dengan kepuasan wisatawan (p:0,000 < α:0,05). Sanitasi wisata Siring Piere Tendean dinyatakan “laik sehat” dengan nilai 74% dari nilai minimal 65%. Hasil sanitasi wisata berdasarkan jawaban responden yaitu Laik Sehat sebanyak 74 orang (69 %) dan Tidak Laik Sehat sebanyak 34 orang (30,9%) dari total 110 responden. Wisatawan yang menyatakan puas sebesar 43,6%, cukup puas sebesar 46,3% dan tidak puas sebesar 10% terhadap sanitasi di Siring Piere Tendean.
Diharapkan kepada pihak Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Banjarmasin (UPT Kawasan Wisata Siring Banjarmasin) untuk dapat meningkatkan kualitas sanitasi wisata. Sanitasi wisata tersebut seperti perbaikan kondisi umum lingkungan, penyediaan air bersih, pengelolaan sampah, dan penyediaan APAR.

Kata Kunci : Sanitasi Wisata, Kepuasan Wisatawan
Kepustakaan : 39 (1980 – 2020) 
MINISTRY OF HEALTH OF THE REPUBLIC OF INDONESIA
HEALTH POLYTECHNIC OF BANJARMASIN
ENVIRONMENTAL SANITATION STUDY PROGRAM
APPLIED UNDERGRADUATE PROGRAM
ENVIRONMENTAL HEALTH
YEAR 2021

ABSTRACT

ESSAY OF DADANG ABDUSSYAHID
“THE RELATIONSHIP BETWEEN TOURISM SANITATION AND TOURIST SATISFACTION OF "SIRING PIERE TENDEAN" BANJARMASIN CITY”
(Dr. Tien Zubaidah, S.KM, M.KL and Erminawati, S.Pd, M.Pd)
XV + 82 Page; 28 Table; 4 Pictures; 9 Attachment

Environmental health is important for prevent of disease. Attention directed to the sanitary conditions of tourism. There are general environmental conditions, sanitation facilities, tourism support facilities. Sanitation tourism to implement sanitation in public places beneficial for the comfort, safety and satisfaction of tourists. The Banjarmasin City Government has made Siring Piere Tendean a mainstay tourism that is strategically located in the middle of the city of Banjarmasin. In 2017, 854,033 people had visited. The purpose of this study was to determine the relationship between tourist sanitation and tourist satisfaction.
Research used quantitative analytic. Research design used cross sectional. Respondents were tourists visited the Siring Piere Tendean during January to April 2021. Data collected a general tourism sanitation inspection form and tourist satisfaction questionnaire. Statistical analysis used the rank spearman test.
The results of statistical there was a relationship between tourism sanitation and tourist satisfaction (p:0,000 < α:0,05). Siring Piere Tendean tourism sanitation was declared “fulfilled health requirements” with a value of 74% of the minimum value of 65%. The results of tourism sanitation based on respondents answers were 74 people (69%) fulfilled health requirements and didn't fulfilled health requirements were 34 people (30.9%) out of a total of 110 respondents. Tourists declared satisfaction 43.6%, quite satisfied by 46.3% and 10% dissatisfied with the sanitation in Siring Piere Tendean.
It is hoped that the UPT Siring Banjarmasin can improve the quality of tourism sanitation. Tourism sanitation such as improving general environmental conditions, clean water, waste management, and fire extinguishers.

Keyword : Tourism Sanitation, Tourist Satisfaction
Literature : 39 (1980 – 2020)


Detail Information

Item Type
Penulis
Dadang Abdussyahid - Personal Name
Dr. Tien Zubaidah S.KM., M.KL - Personal Name
Erminawati, S.Pd, M.Pd - Personal Name
Student ID
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Departement
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Jurusan kesehatan lingkungan : Banjarbaru.,
Edisi
Subyek
No Panggil
004/SKP-KL/21
Copyright
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail