GAMBARAN BAKTERI PENYEBAB KEPUTIHAN PADA REMAJA PUTRI

Detail Cantuman

CD-ROM

GAMBARAN BAKTERI PENYEBAB KEPUTIHAN PADA REMAJA PUTRI

XML

ABSTRAK

GAMBARAN BAKTERI PENYEBAB KEPUTIHAN PADA REMAJA PUTRI

Peneliti : Norzia Alya Nurien Pembimbing : Leka Lutpiatina, Tini Elyn Herlina

Keputihan merupakan suatu gejala yang dapat menyebabkan kanker serviks dan kemandulan pada remaja putri jika tidak ditangani secara serius. Remaja putri rentan terkena gejala keputihan karena kurangnya pengetahuan dan perilaku yang kurang bersih. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran bakteri penyebab keputihan pada remaja putri. Penelitian ini menggunakan metode survei deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah semua remaja putri kelas X dan XI jurusan Tata Busana dan Tata Boga di SMK Negeri 1 Martapura sebanyak 59 orang dengan jumlah sampel 17 siswi. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling dengan kriteria inklusi remaja putri usia 14-16 tahun yang memiliki gejala keputihan patologis ringan maupun berat sedangkan kriteria eksklusi yaitu remaja putri yang sedang menstruasi. Hasil penelitian ini menunjukkan dari 17 sampel ditemukan bakteri Gram positif sebanyak 17 sampel (100%) dan Gram negatif 6 sampel (35%). Berdasarkan uji biokimia ditemukan Gram positif yaitu Staphylococcus aureus (47,05%), Staphylococcus sp (35,29%), Staphylococcus epidermidis (5,88%), Streptoccous α (5,88%), Streptococcus β (5,88%), Streptococcus γ (5,88%) dan Gram negatif yaitu Klebsiella sp (23,52%), Pseudomonas aeruginosa (5,88%), Hafnia alvei (5,88%) dan Eschericia coli (0%). Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa bakteri penyebab keputihan pada remaja putri ditemukan bakteri Gram positif dan Gram negatif. Berdasarkan hasil tersebut disarankan untuk dilakukan penelitian bakteri penyebab keputihan lainnya seperti Treponema pallidum dan Chlamydia trachomatis.

Kata Kunci : Keputihan, Bakteri, Remaja Putri


Detail Information

Item Type
Penulis
NORZIA ALYA NURIEN - Personal Name
Leka Lutpiatina - Personal Name
Tini Elyn Herlina - Personal Name
Student ID
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Departement
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Jurusan Analis Kesehatan : Banjarbaru.,
Edisi
Subyek
No Panggil
ANK.18/KTI-2020
Copyright
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail