PEMANFAATAN EKSTRAK UBI JALAR UNGU (Ipomoea batatas var. Ayamurasaki) SEBAGAI INDIKATOR TITRASI ASAM-BASA

Detail Cantuman

CD-ROM

PEMANFAATAN EKSTRAK UBI JALAR UNGU (Ipomoea batatas var. Ayamurasaki) SEBAGAI INDIKATOR TITRASI ASAM-BASA

XML

ABSTRAK Pemanfaatan Ekstrak Ubi Jalar Ungu (Ipomoea batatas var. Ayamurasaki) Sebagai Indikator Titrasi Asam-Basa


Peneliti : Anis Ramadhanty Pembimbing : Anny Thuraidah, Haitami

Ubi jalar ungu memilki warna ungu yang disebabkan adanya kandungan zat warna antosianin. Antosianin merupakan zat warna yang tersebar luas dalam tanaman dan termasuk golongan flavonoid. Zat warna antosianin dapat digunakan untuk membedakan larutan asam dan basa. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji kemungkinan penggunaan zat warna dalam ubi jalar ungu sebagai indikator titrasi asam-basa. Metode penelitian yang digunakan adalah quasy experiment, dengan desain penelitian yaitu post-test only control group yang digunakan untuk membandingkan serbuk esktrak ubi jalar ungu dengan indikator fenofltalein dan merah metil terhadap nilai pH titik akhir titrasi. Sampel dari penelitian ini adalah serbuk ekstrak ubi jalar ungu yang diekstrak menggunakan pelarut etanol 96% dan dibuat menjadi bentuk serbuk dengan penambahan zat pengisi yaitu aerosil. Dari hasil penelitian diperoleh serbuk eksrak ubi jalar ungu menunjukkan perubahan warna yang berbeda di lingkungan asam dan basa pada trayek pH 7,0-8,0 dengan perubahan warna dari merah menjadi hijau. Berdasarkan hasil uji statistik yang menggunakan data hasil titrasi dari indikator pembanding dan serbuk ekstrak ubi jalar ungu diperoleh nilai signifikansi > 0,05 yaitu 0,169 untuk titrasi asam lemah-basa kuat dan 0,682 untuk titrasi basa lemah-asam kuat. Berdasarkan hasil analisis data yang diperoleh, dapat disimpulkan bahwa tidak ada perbedaan antara indikator fenolftalein, merah metil dan serbuk ekstrak ubi jalar ungu dalam penggunaannya sebagai indikator titrasi asam-basa, maka serbuk ekstrak ubi jalar ungu dapat digunakan sebagai indikator alternatif untuk titrasi asam-basa, khususnya pada titrasi basa lemah-asam kuat.



Kata Kunci: ubi jalar ungu, antosianin, indikator asam-basa.

ABSTRACT Utilization of Purple Sweet Potato Extract(Ipomoea batatas var. Ayamurasaki) as an Indicator of Acid-Base Titration


Author : Anis Ramadhanty Advisor : Anny Thuraidah, Haitami

Purple sweet potato has a purple color due to the presence of anthocyanin dyes. Anthocyanin is a dye that is widespread in plants and belongs to the class of flavonoids. Anthocyanin dyes can be used to distinguish between acidic and basic solutions. This study aims to examine the possibility of using dyes in purple sweet potato as an indicator of acid-base titration. The research method used was quasy experiment, with a research design that is a post-test only control group used to compare purple sweet potato extract powder with phenofltalein and methyl red indicators on the pH value of the endpoint of the titration. The sample of this research was purple sweet potato extract powder which was extracted using 96% ethanol solvent and made into powder form with the addition of an aerosil filler. From the research results obtained purple sweet potato extract powder showed different color changes in acidic and alkaline environments on the pH route from 7,0 to 8,0 with color changes from red to green. Based on the results of statistical tests using titration results data from comparative indicators and purple sweet potato extract powder obtained significance values> 0,05 which is 0,169 for weak acid-strong base titration and 0,682 for weak base-strong acid titration. Based on the results of the analysis of the data obtained, it can be concluded that there is no difference between the indicators of phenolphthalein, methyl red and purple sweet potato extract powder in their use as indicators of acid-base titration, then purple sweet potato extract powder can be used as an alternative indicator for acid-base titration especially in titration of weak-acid strong bases.



Keywords: purple sweet potato, anthocyanin, acid-base indicators.


Detail Information

Item Type
Penulis
Anis Ramadhanty - Personal Name
Dra. Anny Thuraidah, Apt.,MS. - Personal Name
Haitami, - Personal Name
Student ID
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Departement
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Jurusan Analis Kesehatan : Banjarbaru.,
Edisi
Subyek
No Panggil
ANK-03/SKP-2020
Copyright
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail