CD-ROM
Gambaran Kandungan Formalin pada Buah Impor di Banjarbaru Mei 2018
XMLABSTRAK
Gambaran Kandungan Formalin pada Buah Impor di Banjarbaru Mei 2018
Peneliti : Lulu Mutiara Ananda Pembimbing : Neni Oktiyani, H. Haitami
Salah satu kegiatan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) adalah mengonsumsi sayur dan buah. Konsumsi buah dan sayur merupakan salah satu bentuk pola hidup sehat untuk menjaga tubuh tetap fit. Namun jika tidak hati-hati dalam memilih buah segar dapat berbahaya karena banyak buah yang diawetkan dengan formalin seperti buah impor. Penyalahgunaan formalin pada pangan salah satunya yaitu pada buah-buah impor untuk mengawetkan buah agar tetap segar dan tidak rusak selama proses pengiriman. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran kandungan formalin pada buah impor yang dijual di Banjarbaru dan untuk mengetahui persentase (%) buah impor yang mengandung formalin. Jenis penelitian yang digunakan adalah survey deskriptif dengan rancangan cross sectional. Populasi pada penelitian ini adalah semua buah impor dari jenis apel, anggur, dan pir yang dijual di swalayan dan toko buah di Banjarbaru. Teknik pengambilan sampel adalah purposive sampling dengan metode pemeriksaan asam kromotropat. Hasil penelitian ini adalah dari 14 sampel buah impor jenis apel, anggur, dan pir, sebanyak 8 sampel mengandung formalin dan sebanyak 6 sampel tidak mengandung formalin. Kesimpulan dari penelitian ini adalah persentase buah impor jenis apel, anggur, dan pir yang mengandung formalin di Kota Banjarbaru sebesar 57%. Saran bagi peneliti selanjutnya perlu dilakukan penelitian dengan jenis sampel buah yang berbeda baik itu buah impor maupun buah lokal dengan sampel yang lebih banyak.
Kata Kunci : Formalin, Buah Impor, Asam Kromotropat
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis | |
Student ID | |
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi | |
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Jurusan Analis Kesehatan : Banjarbaru., 2018 |
Edisi | |
Subyek | |
No Panggil |
ANK.16/KTI-2018
|
Copyright | |
Doi |