Hasil Pencarian

Menampilkan hasil untuk kata kunci "".

Pencarian Lanjutan

Gambaran Bakteri Gram Positif Pada Ulkus Kaki Pasien Diabetes Melitus Di Klinik Nirwana Banjarbaru Tahun 2018

ABSTRAK

Gambaran Bakteri Gram Positif Pada Ulkus Kaki Pasien Diabetes Melitus Di Klinik Nirwana Banjarbaru Tahun 2018

Penulis : Ahmad Jamaludin Pembimbing: Leka Lutpiatina, Rifqoh


Diabetes melitus (DM) merupakan penyakit gangguan metabolik menahun akibat pankreas tidak memproduksi cukup hormon insulin atau tubuh tidak dapat menghasilkan insulin yang diproduksi secara efektif.Dan terjadinya peningkatan konsentrasi glukosa didalam darah melebihi batas normal.Ulkus diabetik rentan terhadap infeksi biasanya dari polimikroba, salah satunya adalah bakteri gram (+) Bakteri adalah mikroorganisme bersel satu prokariotik yang hidup bebas dan dapat ditemukan dibeberapa lingkungan seperti udara, tanah, debu, air, serta dalam tubuh makhluk hidup hewan, tumbuhan bahkan manusia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran bakteri Gram positifpada ulkus kaki pasien diabetes melitus di Klinik Nirwana Banjarbaru.Jenis penelitian ini adalah survey deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah pasien diabetes melitus yang melakukan perawatan, di Klinik Nirwana Banjarbaru dengan jumlah 97 pasien pada bulan Mei 2018.Sampel penelitian adalah pasien diabetes melitus yang terdapat luka pada kaki yang melakukan perawatan di Klinik Nirwana Banjarbaru dengan jumlah 10 responden yang bersedia. Teknik pengambilan sampel secara Purposive sampling, yaitu dengan mengambil swab luka kaki pada luka yang bernanah tidak dibatasi dengan grade. Hasil penelitian ditemukan 3 jenis bakteri yang terdiri dari Staphylococcus aureus (50%),Staphylococcus sp dan Streptococcus sp (30%) dan Staphylococcus sp (20%).Bakteri terbanyak yang ditemukan adalah Staphylococcus aureus (50%).Maka Perlu dilakukan tindakan-tindakan pembersihan kaki secara rutin terhadap semua pasien-pasien ulkus kaki diabetes melitus yang belum terjadi luka agar tidak terjadi komplikasi infeksi yang dapat mengakibatkan timbulnya penyumbat dalam pengobatan.

Kata kunci :Bakteri Gram Positif, Ulkus Kaki Pasien Diabetes Melitus


Detail Informasi

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Ahmad Jamaludin - Pengarang
Leka Lutpiatina - Dosen Pembimbing 1
Rifqoh - Dosen Pembimbing 2
Edisi
No. Panggil ANK.14/KTI-2018
Subyek
Klasifikasi ANK.14/KTI-2018
Judul Seri
GMD CD-ROM
Bahasa Indonesia
Penerbit Jurusan Analis Kesehatan
Tahun Terbit 2018
Tempat Terbit Banjarbaru
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik

Ketersediaan

LOADING LIST...

File Terlampir

LOADING LIST...

Citation

Untuk melihat format sitasi (APA, MLA, dll.) untuk koleksi ini, silakan klik tombol di bawah:

Lihat Sitasi