PENGARUH SERBUK KULIT TELUR ITIK TERHADAP KADAR BESI DALAM AIR GAMBUT

Detail Cantuman

CD-ROM

PENGARUH SERBUK KULIT TELUR ITIK TERHADAP KADAR BESI DALAM AIR GAMBUT

XML

ABSTRAK
PENGARUH SERBUK KULIT TELUR ITIK TERHADAP
KADAR BESI DALAM AIR GAMBUT

Peneliti : Rip’atul Mahmudah
Pembimbing : H. Akhmad Muntaha ; Nurlailah
Air gambut merupakan salah satu sumber air di Indonesia yang mempunyai kadar besi cukup tinggi. Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Oktovia, D. H., (2017), diperoleh kadar besi dalam air gambut di Kecamatan Gambut, Kalimantan Selatan sebesar 3.405 ppm sehingga melebihi batas maksimal kadar besi yang diperbolehkan untuk air bersih berdasarkan Permenkes No. 416/Menkes/Per/IX/1990 yaitu 1.0 ppm. Kadar besi dalam jumlah yang berlebih dalam air dapat menyebabkan munculnya berbagai gangguan lingkungan. Untuk itu perlu dilakukan pengolahan air, salah satunya dengan metode adsorpsi yaitu penambahan serbuk kulit telur itik ke dalam air gambut dengan variasi 0.2, 0.4, 0.6, dan 0.8 gram berat serbuk, serta lama pengadukan 10, 20, 30, dan 40 menit. Tujuan Penelitian ini adalah mengetahui pengaruh serbuk kulit telur itik terhadap kadar besi dalam air gambut, bersifat eksperiman semu dengan rancangan Pretest - Posttest with Control Group. Hasil penelitian menunjukkan bahwa serbuk kulit telur itik dapat menurunkan kadar besi dalam air gambut dari 2.199 menjadi 0.026 ppm (98.82%) dengan berat serbuk sebesar 0.8 gram/100 mL dan kecepatan pengadukan 200 rpm selama 40 menit. Berdasarkan hasil uji statistik, dapat disimpulkan bahwa serbuk kulit telur itik memiliki pengaruh terhadap kadar besi dalam air gambut dengan nilai signifikan yaitu 0.000, sehingga serbuk kulit telur itik dapat dimanfaatkan untuk menurunkan kadar besi dalam air gambut. Untuk penelitian selanjutnya, dapat dilakukan pemeriksaan terhadap kadar logam berat yang lain atau menggunakan sampel serbuk kulit telur itik yang sudah dimasak.
Kata kunci: Air gambut, serbuk, kulit telur itik, kadar besi


Detail Information

Item Type
Penulis
Rip’atul Mahmudah - Personal Name
H. Akhmad Muntaha - Personal Name
Dra. Nurlailah, Apt., M.Si. - Personal Name
H. Haitami, M.Sc - Personal Name
Student ID
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Departement
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Jurusan Analis Kesehatan : Banjarbaru.,
Edisi
Subyek
No Panggil
ANK- 05 SKP-2018
Copyright
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail