CD-ROM
GAMBARAN HASIL PEMERIKSAAN HEPATITIS B DETEKSI DINI IBU HAMIL DI PUSKESMAS CEMPAKA KOTA BANJARMASIN
XMLABSTRAK
GAMBARAN HASIL PEMERIKSAAN HEPATITIS B
DETEKSI DINI IBU HAMIL DI PUSKESMAS CEMPAKA
KOTA BANJARMASIN
Peneliti : Solihin
Pembimbing : Tini Elyn Herlina, Haitami
Penyakit Hepatitis B merupakan penyakit yang mudah menular tidak
mengenal usia, jenis kelamin, status sosial dan ekonomi dan tak terkecuali juga
ibu hamil. Tujuan dari penelititan ini adalah untuk mengetahui prosentasi HBsAg
posititf dan negatif pada ibu hamil. Manfaat dari penelitian ini adalah untuk
memberikan informasi kepada masyarakat akan penyakit Hepatitis B yang
berbahaya dan menular. Jenis penelitian ini adalah deskriptif hanya untuk
menggambarkan keadaan secara objektif. Populasi pada penelitian ini adalah ibu
hamil yang berkunjung ke Puskesmas Cempaka Kota Banjarmasin pada bulan
Maret-April 2018. Teknik sampling yang digunakan adalah total sampling dimana
pengambilan darah dilakukan kepada ibu hamil pada bulan Maret-April 2018
sebanyak 35 responden. Sampel berupa darah dan diambil serumnya dan diperiksa
HBsAg dengan metode strip test. Hasil kuesioner dianalisa sebagai data
pendukung penelitian ini . Dari hasil penelitian didapatkan 9 % positif Hepatitis B
dan 91 % negatif Hepatitis B dari 35 ibu hamil. Analisa kuesioner didapatkan
bahwa faktor resiko yang tertinggi adalah ibu hamil yang pernah mendapatkan
tranfusi darah, tidak menggunakan kondom saat berhubungan dengan suami yang
kemungkinan mengidap Hepatitis B dan riwayat yang sudah vaksinasi Hepatitis B
hanya 3%. Diharapkan penelitian ini dilanjutkan dengan pemeriksaan HBeAg
pada ibu hamil.
Kata kunci : Ibu Hamil, Hepatitis B, Strip Test.
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis | |
Student ID | |
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi | |
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Jurusan Analis Kesehatan : Banjarbaru., 2018 |
Edisi | |
Subyek | |
No Panggil |
ANK.02/KTI.RPL-2018
|
Copyright | |
Doi |