CD-ROM
GAMBARAN JAMUR Microsporum canis PADA KUCING PELIHARAAN MASYARAKAT DI KECAMATAN SELAT KABUPATEN KAPUAS MARET 2017
XMLABSTRAK
Gambaran Jamur Microsporum canis Pada Kucing Peliharaan Masyarakat Di Kecamatan Selat Kabupaten Kapuas
Oleh : Sasmitha Sari Pembimbing : Ahmad Muhlisin, Yayuk Kustiningsih
Indonesia merupakan negara beriklim tropis yang memiliki kelembaban tinggi sehingga memungkinkan tumbuhnya jamur penyebab penyakit kulit seperti jamur Microsporum canis dari kucing dan anjing. Kucing sebagai hewan kesayangan yang banyak disukai dan dipelihara banyak orang, tetapi sering mengalami infeksi jamur yang disebut dermatofitosis atau juga dikenal sebagai ringworm yang dapat menular antar sesama hewan, dari manusia ke hewan (antropozoonosis) dan hewan ke manusia (zoonosis). Microsporum canis adalah jamur yang patogen, yang menginfeksi atas lapisan kulit mati pada kucing peliharaan. Penelitian in bertujuan untuk mengetahui persentase kucing peliharaan masyarakat yang terinfeksi jamur Microsporum canis. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Survei Deskriptif dengan rancangan penelitian secara Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah kucing peliharaan Masyarakat dengan kucing jenis Ras dunia yang ada di Kecamatan Selat Kabupaten Kapuas dengan kriteria yang sudah ditentukan. Sampel yang digunakan untuk penelitian adalah kerokan kulit kucing dan bulu kucing yang sesuai dengan kriteria yaitu didapatkan 10 sampel dengan kriteria bulu rontok, adanya kemerahan dibagian kulit, dan berkerak dibagian kulit. Hasil penelitian didapatkan hasil positif jamur Microsporum canis adalah 2 Sampel yaitu 11,11 %. Faktor penyebabnya adalah karena kebersihannya yang tidak dijaga, baik kebersihan kucing maupun kebersihan kandang, tempat makan dan minum kucing, serta jadwal mandi kucing yang tidak teratur. Pengetahuan masyarakat terhadap penyebab pertumbuhan jamur banyak yang sudah mengetahui, tetapi tidak spesifik pada jamur apa dan akibat yang membahayakan kesehatan kucing peliharaan mereka juga kesehatan yang memelihara. Diharapkan kepada masyarakat yang memelihara kucing agar lebih berhati-hati, dalam memelihara untuk menjaga dengan baik kebersihan kucing peliharan.
Kata kunci : Kucing peliharaan masyarakat, jamur Microsporum canis
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis | |
Student ID | |
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi | |
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Jurusan Analis Kesehatan : Banjarbaru., 2017 |
Edisi | |
Subyek | |
No Panggil |
ANK.13/KTI-2017
|
Copyright | |
Doi |