Hasil Pencarian

Menampilkan hasil untuk kata kunci "".

Pencarian Lanjutan

KUALITAS KEBERSIHAN PERALATAN MAKAN KARYAWAN DI PT. SINAR NUSANTARA INDUSTRIES DESA LIANG ANGGANG KECAMATAN BATI-BATI KABUPATEN TANAH LAUT

ABSTRAK
KARYA TULIS ILMIAH
ACHMAD DIMAS SUPRAYOGIE
KUALITAS KEBERIHAN PERALATAN MAKAN KARYAWAN DI PT.
SINAR NUSANTARA INDUSTRIES DESA LIANGANGGANG
KECAMATAN BATI-BATI KABUPATEN TANAH LAUT
(Dr. Isnawati, S.KM, M.Kes dan Erminawati, S.Pd, M.Pd)
XIV + 36 Halaman + 4 Tabel + 6 Gambar + 5 Lampiran
Kebersihan peralatan makan penting untuk menjaga kesehatan karyawan,
terutama di lingkungan industri dengan fasilitas makan bersama. Peralatan makan
yang tidak bersih dapat menjadi media penularan penyakit akibat kontaminasi
mikroorganisme seperti Escherichia coli. PT. Sinar Nusantara Industries dipilih
sebagai lokasi penelitian berdasarkan pengamatan penulis saat Praktik Kerja
Lapangan (PKL), dimana sebagian peralatan makan tampak kurang bersih dan
proses pencucian belum sesuai standar.
Penelitian ini bertujuan mengetahui kualitas kebersihan peralatan makan
karyawan di PT. Sinar Nusantara Industries, Desa Liang Anggang, Kecamatan Bati
Bati, Kabupaten Tanah Laut. Metode penelitian menggunakan desain deskriptif
dengan pendekatan cross sectional. Data diperoleh melalui observasi proses
pencucian dan penyimpanan, serta pemeriksaan laboratorium cemaran E. coli pada
sampel usap mengacu pada Permenkes No. 17 Tahun 2024.
Hasil penelitian menunjukkan tahap pencucian tergolong baik (83%),
meskipun flushing dan sanitizing belum diterapkan. Penyimpanan peralatan makan
cukup baik (66,66%), namun sebagian peralatan seperti ompreng, sendok, dan
garpu disimpan terbuka sehingga berisiko terkontaminasi ulang.
Pemeriksaan laboratorium menunjukkan semua sampel bebas dari E. coli
(<1,1 CFU/cm²) dan memenuhi syarat bakteriologis. Perusahaan disarankan
meningkatkan sanitasi dengan flushing menggunakan air 60°C dan sanitizing
memakai air panas atau klorin 50 ppm agar kebersihan peralatan makan lebih
optimal.
Kata kunci: kebersihan, peralatan makan, E. coli, sanitasi, industri.
Kepustakaan: 44 (2015–2023)


Detail Informasi

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Dr. Isnawati, S.KM, M.Kes - Pengarang
ACHMAD DIMAS SUPRAYOGIE - Dosen Pembimbing 1
Erminawati, S.Pd, M.Pd - Dosen Pembimbing 2
Edisi
No. Panggil KL001/KTI 2025
Subyek
Klasifikasi 001.4 ACH h
Judul Seri
GMD File (Flashdisk)
Bahasa Indonesia
Penerbit Poltekkes Kemenkes Banjarmasin
Tahun Terbit 2025
Tempat Terbit Banjarbaru
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik

Ketersediaan

LOADING LIST...

File Terlampir

LOADING LIST...

Citation

Untuk melihat format sitasi (APA, MLA, dll.) untuk koleksi ini, silakan klik tombol di bawah:

Lihat Sitasi