Hasil Pencarian

Menampilkan hasil untuk kata kunci "".

Pencarian Lanjutan

PENERAPAN SENAM KAKI DIABETES MELITUS UNTUK PENGONTROL GULA DARAH PADA ASUHAN KEPERAWATAN LANSIA PENDERITA DIABETES MELITUS DI PANTI WERDHA PPRSLU BUDI SEJAHTERA

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA
POLITEKNIK KESEHATAN BANJARMASIN
PROGRAM STUDI KEPERAWATAN
PROGRAM DIPLOMA TIGA TAHUN 2025
ABSTRAK
Karya Tulis Ilmiah
MUHAMMAD RIYAN FAUZAN
PENERAPAN SENAM KAKI DIABETES MELITUS UNTUK PENGONTROL
GULA DARAH PADA ASUHAN KEPERAWATAN LANSIA PENDERITA
DIABETES MELITUS DI PANTI WERDHA PPRSLU BUDI SEJAHTERA
Agus Rachmadi dan Erna Fauziah
Latar Belakang: Diabetes melitus merupakan penyakit metabolik kronis yang
menyebabkan peningkatan kadar glukosa darah secara persisten dan dapat memicu
komplikasi, terutama pada lansia. Salah satu upaya non-farmakologis yang dapat
membantu menurunkan kadar gula darah adalah senam kaki diabetes.
Tujuan: Mengetahui pengaruh senam kaki diabetes terhadap kadar gula darah
sewaktu pada lansia penderita diabetes melitus di Panti Werdha PPRSLU Budi
Sejahtera.
Metode: Penelitian ini menggunakan metode studi kasus dengan pendekatan asuhan
keperawatan pada dua lansia penderita diabetes melitus. Intervensi berupa senam
kaki diabetes dilakukan selama 4 hari secara rutin. Data dikumpulkan melalui
observasi, wawancara, dan pemeriksaan gula darah sewaktu.
Hasil: Setelah dilakukan intervensi senam kaki diabetes, terjadi penurunan kadar
gula darah pada kedua pasien. Selain itu, pasien juga menunjukkan peningkatan
aktivitas fisik, pengetahuan tentang pengelolaan DM, dan motivasi dalam
menjalankan perawatan mandiri.
Kesimpulan: Senam kaki diabetes terbukti efektif membantu menurunkan kadar
gula darah sewaktu dan dapat menjadi intervensi non-farmakologis yang
bermanfaat dalam asuhan keperawatan lansia dengan diabetes melitus.
Kata kunci: diabetes melitus, lansia, senam kaki, kadar gula darah
Kepustakaan : (2016-2024)
ix
MINISTRY OF HEALTH OF THE REPUBLIC OF INDONESIA
BANJARMASIN HEALTH POLYTECHNIC NURSING STUDY
PROGRAM DIPLOMA PROGRAM THREE YEARS 2025
ABSTRACT
Scientific Paper
MUHAMMAD RIYAN FAUZAN
IMPLEMENTATION OF DIABETES MELLITUS FOOT EXERCISES TO
CONTROL BLOOD SUGAR IN NURSING CARE FOR ELDERLY PEOPLE
WITH DIABETES MELLITUS IN PPRSLU BUDI SEJAHTERA NURSING
CARE
Agus Rachmadi dan Erna Fauziah
Background: Diabetes mellitus is a chronic metabolic disease characterized by
persistent hyperglycemia and various complications, particularly in the elderly. One
of the non-pharmacological efforts to help reduce blood sugar levels is diabetic foot
exercise.
Objective: To determine the effect of diabetic foot exercises on random blood
glucose levels in elderly patients with diabetes mellitus at Panti Werdha PPRSLU
Budi Sejahtera.
Method: This research used a case study method with a nursing care approach on
two elderly patients with diabetes mellitus. The intervention consisted of regular
diabetic foot exercises for 4 consecutive days. Data were collected through
observation, interviews, and random blood glucose measurements.
Results: After implementing diabetic foot exercises, both patients showed a
decrease in blood sugar levels. Improvements were also observed in physical
activity, self-care knowledge, and motivation.
Conclusion: Diabetic foot exercises are proven effective in reducing random blood
glucose levels and can be used as a beneficial non-pharmacological intervention in
elderly diabetic care.
Keywords: diabetes mellitus, elderly, foot exercise, blood glucose levels
References : (2016-2024)


Detail Informasi

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Muhammad Riyan Fauzan - Pengarang
Agus Rachmadi, S.Pd., A.Kep., M.Si.Med - Dosen Pembimbing 1
Erna Fauziah, S.Kep., Ns., M.Kep - Dosen Pembimbing 2
Edisi
No. Panggil KEP/KTI-022/2025
Subyek ASUHAN KEPERAWATAN
Klasifikasi 001.4 MUH p
Judul Seri
GMD File (Flashdisk)
Bahasa Indonesia
Penerbit Jurusan Keperawatan
Tahun Terbit 2025
Tempat Terbit Banjarbaru
Deskripsi Fisik xv+ 77 halaman
Info Detil Spesifik

Ketersediaan

LOADING LIST...

File Terlampir

LOADING LIST...

Citation

Untuk melihat format sitasi (APA, MLA, dll.) untuk koleksi ini, silakan klik tombol di bawah:

Lihat Sitasi