EFEKTIVITAS PEMBERIAN KOMPRES HANGAT ATAU KOMPRES DINGIN TERHADAP NYERI PERSALINAN KALA 1 FASE AKTIF DI RUANG VK BERSALIN RSUD PAMBALAH BATUNG AMUNTAI

Detail Cantuman

EFEKTIVITAS PEMBERIAN KOMPRES HANGAT ATAU KOMPRES DINGIN TERHADAP NYERI PERSALINAN KALA 1 FASE AKTIF DI RUANG VK BERSALIN RSUD PAMBALAH BATUNG AMUNTAI

XML

INTISARI

SKRIPSI

NURUL AIDA
nurulaida151974@gmail.com
EFEKTIVITAS PEMBERIAN KOMPRES HANGAT ATAU KOMPRES DINGIN TERHADAP NYERI PERSALINAN KALA 1 FASE AKTIF DI RUANG VK BERSALIN RSUD PAMBALAH BATUNG AMUNTAI
Yuniarti, SKM., M.PH; Fitria Jannatul Laili, S.Keb., Bd., M.Keb; Rubiati Hipni, SST., M.Keb

Latar belakang: Beberapa ibu sebelum melahirkan tampak meringis dan merasakan nyeri hebat, hal ini menyebabkan ibu cemas dan takut. Dengan memberikan kompres hangat atau dingin dapat menurunkan nyeri. Tujuan penelitian untuk mengetahui efektivitas pemberian kompres hangat atau kompres dingin terhadap nyeri persalinan kala 1 fase aktif di Ruang VK Bersalin RSUD Pambalah Batung Amuntai.
Metode: Desain penelitian quasy experimental dengan Pretest Posttest Nonequivalent Control Group Design. Teknik sampling Simple Random Sampling, 15 orang kompres hangat dan 15 orang kompres dingin. Penelitian ini menggunakan lembar skala nyeri NRS dan intervensi menggunakan buli-buli panas dan dingin. Analisis data menggunakan uji Mann-Whitney test.
Hasil: Hasil pretest tingkat nyeri adalah 86,7% nyeri berat. Hasil posttest kompres hangat adalah 80% nyeri ringan. Hasil pretest tingkat nyeri adalah 93,3% nyeri berat. Hasil posttest kompres dingin adalah 80% nyeri ringan. Tidak ada perbedaan pemberian kompres hangat atau kompres dingin terhadap nyeri persalinan kala 1 fase aktif (P= 0,590>0,05).
Kesimpulan: Pemberian kompres hangat atau kompres dingin sama-sama terbukti efektif mengurangi nyeri persalinan kala 1 fase aktif. Penelitian selanjutnya diharapkan menggunakan terapi lain selain terapi kompres hangat atau kompres dingin dan jumlah sampel yang lebih besar.

Kata Kunci: Kala 1 fase aktif, Kompres dingin, Kompres hangat, Nyeri persalinan


Detail Information

Item Type
Penulis
Student ID
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Departement
Kontributor
Bahasa
Penerbit Jurusan Kebidanan : Banjarbaru.,
Edisi
Subyek
No Panggil
618.4 Nur E
Copyright
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail