IDENTIFIKASI BAKTERI Pseudomonas aeruginosa DALAM CAIRAN PEMBERSIH LENSA KONTAK PADA BEAUTY ADVISOR DI WILAYAH BANJARBARU TAHUN 2024

Detail Cantuman

File (Flashdisk)

IDENTIFIKASI BAKTERI Pseudomonas aeruginosa DALAM CAIRAN PEMBERSIH LENSA KONTAK PADA BEAUTY ADVISOR DI WILAYAH BANJARBARU TAHUN 2024

XML

ABSTRAK

IDENTIFIKASI BAKTERI Pseudomonas aeruginosa DALAM CAIRAN PEMBERSIH
LENSA KONTAK PADA BEAUTY ADVISOR DI WILAYAH BANJARBARU TAHUN

2024

Peneliti : Siti Norlarifah Rahmawati
Pembimbing : Anny Thuraidah; Ratih Dewi Dwiyanti

Keratitis bakteri adalah infeksi pada jaringan kornea yang disebabkan oleh berbagai
spesies bakteri. Salah satu faktor umum terjadinya keratitis bakteri adalah pemakaian lensa kontak,
apabila digunakan tanpa memperhatikan aspek kebersihan dari cairan pembersih lensa kontak
maka akan berpotensi terinfeksi bakteri Pseudomonas aeruginosa. Penelitian ini bertujuan untuk
mengidentifikasi adanya cemaran bakteri Pseudomonas aeruginosa dalam cairan pembersih lensa
kontak pada beauty advisor di wilayah banjarbaru tahun 2024. Jenis penelitian ini adalah survey
deskriptif dengan rancangan penelitian Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah
semua beauty advisor di wilayah Banjarbaru yang menggunakan lensa kontak. Teknik
pengambilan sampel adalah Purposive sampling dengan jumlah sampel 15 dan dilakukan
pengulangan pemeriksaan yang dilakukan sebanyak 2 kali. Hasil bakteri adalah Pseudomonas
aeruginosa, Pseudomonas cocovenenans, Serratia marcescens dan Enterobacter aerogenes.
Kesimpulan dari identifikasi bakteri Pseudomonas aeruginosa dalam cairan pembersih lensa
kontak pada beauty advisor di wilayah Banjarbaru ditemukan bakteri Pseudomonas aeruginosa
dengan persentase sebesar 44%. Disarankan kepada peneliti selanjutnya untuk melakukan
penelitian mengenai Identifikasi Bakteri Gram Positif Dalam Cairan Pembersih Lensa Kontak
Pada Beauty Advisor Di Wilayah Banjarbaru.

Kata Kunci : identifikasi, cairan pembersih lensa kontak, Pseudomonas aeruginosa

ABSTRACK

IDENTIFICATION OF BACTERIA Pseudomonas Aeruginosa IN CONTACT LENS
CLEANING SOLUTION AT THE BEAUTY ADVISORS IN THE

BANJARBARU REGION IN 2024
Author : Siti Norlarifah Rahmawati
Adviser : Anny Thuraidah dan Ratih Dewi Dwiyanti

Bacterial keratitis is an infection of the corneal tissue caused by various species of
bacteria. One common factor in the occurrence of bacterial keratitis is the use of contact lenses, if
used without paying attention to the hygiene aspects of the contact lens cleaning fluid, it will
potentially be infected with Pseudomonas aeruginosa bacteria. This study aims to identify the
presence of Pseudomonas aeruginosa bacteria in contact lens cleaning fluid in beauty advisors in
the banjarbaru area in 2024. This type of research is a descriptive survey with a Cross Sectional
research design. The population in this study were all beauty advisors in the Banjarbaru region
who used contact lenses. The sampling technique was purposive sampling with a total sample of
15 and repeated the examination twice. The results of bacteria are Pseudomonas aeruginosa,
Pseudomonas cocovenenans, Serratia marcescens and Enterobacter aerogenes. The conclusion
from the identification of Pseudomonas aeruginosa bacteria in contact lens cleaning fluid on
beauty advisors in the Banjarbaru area found Pseudomonas aeruginosa bacteria with a percentage

of 44%. It is recommended to further researchers to conduct research on the Identification of Gram-
Positive Bacteria in Contact Lens Cleaning Fluid on Beauty Advisors in the Banjarbaru Region.

Keywords: identification, contact lens cleaning fluid, Pseudomonas aeruginosa


Detail Information

Item Type
Penulis
Student ID
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Departement
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Jurusan Analis Kesehatan : Banjarbaru.,
Edisi
Subyek
No Panggil
KTI TLM 064/ 2024
Copyright
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail