CD-ROM
Pengaruh Pendidikan Kesehatan Menggunakan Media Flash Card Terhadap Pengetahuan Wanita Usia Subur Tentang Pencegahan Stunting Di Wilayah Kerja Puskesmas Martapura Timur
XMLStunting merupakan masalah gizi kronis yang disebabkan oleh asupan gizi yang kurang dalam jangka waktu yang lama, sehingga menyebabkan terganggunya pertumbuhan anak. Ditengah tingginya angka stunting di Indonesia dengan prevalensi yang masih tinggi diberbagai wilayah. Wanita usia subur memiliki peran penting dalam pencegahan stunting karena mereka adalah calon ibu yang akan memberikan asupan gizi pada anaknya.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan menggunakan media flash card terhadap pengetahuan wanita usia subur tentang
pencegahan stunting. Penelitian ini menggunakan metode quasi experiment dengan desain pre and post test without control. Sampel penelitian ini sebanyak 20 wanita usia subur dipilih dengan menggunakan Purposive Sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner yang mengukur pengetahuan tentang pencegahan stunting sebelum dan sesudah intervensi. Analisa data pada penelitian ini menggunakan uji Wilcoxon.
Hasil penelitian menunjukkan terdapat peningkatan secara signifikan pengetahuan wanita usia subur tentang pencegahan stunting dengan p-value = 0,000. Hal ini menunjukkan bahwa penggunaan media flash card efektif dalam meningkatkan pengetahuan wanita usia subur tentang pencegahan stunting.
Diharapkan hasil penelitian ini dapat meningkatkan pengetahuan wanita usia subur mengenai pencegahan stunting, yang dapat berkontribusi pada penurunan angka stunting di Indonesia dan juga dapat bermanfaat bagi tenaga kesehatan untuk menjadi salah satu media pendidikan kesehatan.
Stunting was a chronic nutritional problem caused by prolonged inadequate nutrient intake, leading to disrupted child growth. Amid high stunting rates in Indonesia with prevalent cases across various regions, women of reproductive age played a crucial role in stunting prevention as future mothers responsible for providing nutritional intake to their children.
This study aimed to assess the impact of health education using flash cards on the knowledge of women of reproductive age regarding stunting prevention. The research employed a quasi-experimental method with a pre- and post-test design without a control group. A sample of 20 women of reproductive age was selected through purposive sampling. Data collection utilized a questionnaire measuring knowledge of stunting prevention before and after the intervention. Data analysis employed the Wilcoxon test.
The results indicated a significant increase in the knowledge of women of reproductive age about stunting prevention with a p-value of 0.000. This suggests that the use of flash cards effectively enhanced the knowledge of women of reproductive age regarding stunting prevention.
It is hoped that these research findings can improve the awareness of women of reproductive age about stunting prevention, contributing to a reduction in stunting rates in Indonesia. Additionally, these findings could benefit healthcare professionals
as a tool for health education initiatives.
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Emelia Rahmawati - Personal Name
Ns. Evy Marlinda, S.Kep, M.Kep, Sp.Kep.An - Personal Name Ns. Agustine Ramie, S.Kep., M.Kep - Personal Name Dr. Bahrul Ilmi, S.Pd., M.Kes - Personal Name Zainab, S.SiT., M.Kes - Personal Name |
Student ID | |
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi | |
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Jurusan Keperawatan : Banjarbaru., 2024 |
Edisi | |
Subyek | |
No Panggil |
KEP/SKP-009/2024
|
Copyright | |
Doi |