CD-ROM
EFEKTIVITAS LARUTAN KULIT PETAI (Parkia speciosa) TERHADAP MORTALITAS LARVA NYAMUK Aedes sp.
XMLABSTRAK
SKRIPSI
RIVANTI NATHANIA
EFEKTIVITAS LARUTAN KULIT PETAI(Parkia speciosa) TERHADAP MORTALITAS LARVA NYAMUK Aedes sp.
Dr.H.M. Irfa’i, S.ST, M.T., Syarifudin A.,S.KM,M.S.
xv + 71 halaman ; 25 tabel ; 9 gambar ; 14 lampiran
Kasus demam berdarah meningkat di seluruh dunia dalam beberapa tahun terakhir, disebabkan oleh virus dengue dengan perantara pembawa yaitu nyamuk Aedes sp. Salah satu pencegahan yang dapat dilakukan dengan membasmi larva nyamuk menggunakan larvasida. Bahan nabati yang dapat digunakan sebagai larvasida yaitu kulit petai yang mengandung alkaloid,flavonoid,tanin,saponin dan steroid yang dapat membunuh larva Aedes sp.Tujuan penelitian untuk mengetahui efektivitas konsentrasi dan lama waktu kontak larutan kulit petai terhadap mortalitas larva Aedes sp.
Penelitian bersifat eksperimen dengan desain Posttest Only Control Group. Sampel sebanyak 24 sampel dengan kegiatan 6 perlakuan dan 4 kali pengulangan. Analisis data menggunakan Uji Kruskal Wallis dilanjutkan uji Pairwise Comparison.
Hasil menunjukkan rata-rata jumlah mortalitas larva Aedes sp. dengan waktu kontak 48 jam konsentrasi 5% dapat membunuh 51%, 10% mampu membunuh 63%, 15% mampu membunuh 92%, konsentrasi 20% dan 25% mampu membunuh 100%. Hasil uji statistik menunjukkan seluruh konsentrasi mampu membunuh larva Aedes sp. Persentase mortalitas terbesar yaitu konsentrasi 20% dan 25% sehingga efektif sebagai larvasida. Sedangkan, untuk pajanan lama waktu kontak mortalitas terbesar pada 40 jam dan 48 jam.
Saran bagi Dinas Kesehatan bahwa kulit petai (Parkia speciosa) dapat digunakan sebagai larvasida,bagi peneliti selanjutnya dapat menggunakan larutan kulit petai ini untuk menghilangkan warna yang terbentuk dari bahan aktif pada kandungan larvasida larutan kulit petai (Parkia speciosa).Penelitian dengan standar laboratorium belum dapat dimanfaatkan masyarakat.
Kata Kunci : Larutan kulit petai, Mortalitas, Larva Aedes sp.
Kepustakaan : 37 (2010 – 2023)
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
RIVANTI NATHANIA - Personal Name
|
Student ID | |
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi | |
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Poltekkes Kemenkes Banjarmasin : Banjarbaru., 2023 |
Edisi | |
Subyek | |
No Panggil |
38/SKP-KL/2023
|
Copyright | |
Doi |