STUDI KASUS ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. U DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS CEMPAKA KOTA BANJARBARU

Detail Cantuman

STUDI KASUS ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. U DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS CEMPAKA KOTA BANJARBARU

XML

ABSTRAK
Laporan Tugas Akhir
FEMMY PRAMUDITA NIM PO7124120014
ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. U DI WILAYAH
KERJA PUSKESMAS CEMPAKA
Erni Yuliastuti, S.Si,T.,M.Kes : Isnaniah, S.S.T.,M.Pd
Asuhan kebidanan komprehensif diberikan pada Ny. U G4P3A0 usia 28 tahun, sejak
usia kehamilan 30 minggu, persalinan dan bayi baru lahir, neonatus, nifas, hingga keluarga
berencana secara continuity of care. Berdasarkan hasil pengkajian Ny. U merupakan ibu
hamil dengan paritas yang berisiko dimana kehamilan dan persalinan yang dianggap aman
adalah paritas 2 dan 3. Sudah dilakukan pengkajian pada Ny. U bahwa masalah yang
dialami Ny. U yaitu sering kencing. Tujuan asuhan kebidanan komprehensif adalah untuk
memberikan pelayanan kebidanan secara berkesinambungan pada ibu hamil, bersalin, bayi
baru lahir, neonatus, nifas, dan keluarga berencana. dengan pendekatan manajemen asuhan
kebidanan dan pendokumentasian secara SOAP.
Metode penelitian menggunakan deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus
yang dilakukan di Praktik Mandiri Bidan dan di rumah Ny. U untuk mendapatkan
gambaran keadaan klien mulai dari kehamilan, persalinan, bayi baru lahir, neonatus, nifas,
dan keluarga berencana. Pengumpulan data menggunakan data primer dan data sekunder
dengan cara mendeskripsikan temuan-temuan dalam pengumpulan data yang disesuaikan
dengan teori.
Asuhan kebidanan kehamilan dimulai saat usia kehamilan 30 sampai 38 minggu
dengan ketidaknyamanan sering buang air kecil yang telah diberikan konseling dan
masalah teratasi serta tidak terjadi komplikasi pada kehamilan Ny. U. Asuhan kebidanan
persalinan sejak inpartu kala I hingga kala IV berjalan fisiologis. Asuhan kebidanan bayi
baru lahir dilakukan sejak lahir hingga 2 jam, kondisi bayi sehat dan aterm,. Asuhan
neonatus dilakukan sejak bayi umur 6 jam, 6 hari, sampai 28 hari dan keadaan bayi sehat.
Asuhan kebidanan nifas dilakukan saat 6 jam, 6 hari, 2 minggu, dan 6 minggu dengan
keadaan normal. Asuhan keluarga berencana dengan pemilihan alat kontrasepsi depo
progestin.
Asuhan kebidanan yang diberikan ditemukan kesenjangan yaitu Ibu tidak melakukan
kunjungan ANC trimester II dan tidak periksa ke dokter saat trimester III dikarenakan
suami bekerja sehingga tidak ada pendamping karena jarak antara rumah dan fasilitas
Kesehatan cukup jauh dan tidak ada yang menjaga anak dirumah.
Ny. U diharapkan dapat memperhatikan kunjungan kehamilan sesuai dengan standar
minimal ANC, pemberian ASI eksklusif selama 6 bulan, memperhatikan jadwal imunisasi
dan melakukan kunjungan ulang suntik depo progestin sesuai dengan jadwal yang
diberikan.


Detail Information

Item Type
Penulis
FEMMY PRAMUDITA - Personal Name
Student ID
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Departement
Kontributor
Bahasa
Penerbit Jurusan Kebidanan : Banjarbaru.,
Edisi
Subyek
No Panggil
618 A Fem
Copyright
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail