Perbedaan Kadar Glukosa Pada Plasma EDTA Yang Dipisah Dan Tidak Dipisahkan Dari Sel Darah Dengan Penundaan Pemeriksaan

Detail Cantuman

CD-ROM

Perbedaan Kadar Glukosa Pada Plasma EDTA Yang Dipisah Dan Tidak Dipisahkan Dari Sel Darah Dengan Penundaan Pemeriksaan

XML

ABSTRAK
Perbedaan Kadar Glukosa Pada Plasma EDTA Yang Dipisah Dan Tidak
Dipisahkan Dari Sel Darah Dengan Penundaan Pemeriksaan
Peneliti : Renny Sislia
Pembimbing : Yayuk Kustiningsih ; Erfan Roebiakto
Hasil pemeriksaan glukosa dapat dipengaruhi oleh penanganan sampel
yang tidak tepat. Plasma EDTA sebaiknya segera dipisahkan dari sel darah
maksimal 1 jam sejak waktu pengumpulan spesimen karena penundaan
pemeriksaan dapat menyebabkan penurunan kadar glukosa akibat proses
glikolisis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kadar glukosa
pada plasma EDTA yang dipisah dan tidak dipisahkan dari sel darah yang
diperiksa segera, lalu ditunda pemeriksaannya selama 30, 60 dan 90 menit.
Penelitian ini termasuk dalam jenis Quasi Eksperiment dengan rancangan Postest
Only With Control Group Design. Sampel penelitian ini menggunakan plasma
dari 3 responden yang memiliki kadar glukosa antara 70-115 mg/dl. Berdasarkan
hasil uji Repeated Anova diperoleh perbedaan bermakna kadar glukosa pada
plasma yang dipisahkan dari sel darah lalu diperiksa segera terhadap penundaan
pemeriksaan selama 30, 60 dan 90 menit dengan nilai signifikansi 0.033, 0.025,
0,050. Begitu juga pada plasma yang tidak dipisahkan dari sel darah diperoleh
perbedaan yang bermakna secara berurutan dengan nilai signifikansi 0.033, 0.035,
0,045. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa semakin lama penundaan
pemeriksaan maka akan semakin turun kadar glukosa darah, baik pada plasma
yang dipisah maupun tidak dipisahkan dari sel darah. Adapun hasil uji T Paired
diperoleh bahwa tidak ada perbedaan yang bermakna antara kadar glukosa pada
plasma yang dipisah dengan plasma yang tidak dipisahkan dari sel darah pada
pengukuran segera dan penundaan 30 menit dengan nilai signifikansi 0,118 dan
0,089. Sedangkan pada penundaan 60 dan 90 menit terdapat perbedaan yang
bermakna dengan nilai signifikansi 0,038 dan 0,000. Bagi peneliti selanjutnya
dapat melakukan penelitian dengan menggunakan kriteria responden yang
memiliki jumlah sel eritrosit dan leukosit normal.
Kata kunci : Plasma EDTA yang dipisah dan tidak dipisah, kadar glukosa
ABSTRACT
Differences in glucose levels in EDTA plasma that are separated and not
separated from blood cells with a delay in examination
Researcher: Renny Sislia
Advisor : Yayuk Kustiningsih ; Erfan Roebiakto
Glucose test results can be affected by improper sample handling. EDTA
plasma should be separated immediately from blood cells within a maximum of 1
hour from the time of specimen collection because delays in testing can cause a
decrease in glucose levels due to the glycolysis process. This study aims to
determine differences in glucose levels in EDTA plasma which are separated and
not separated from blood cells that are examined immediately, then the
examination is postponed for 30, 60 and 90 minutes. This research is included in
the type of Quasi Experiment with Posttest Only With Control Group Design. The
sample for this study used plasma from 3 respondents who had glucose levels
between 70-115 mg/dl. Based on the results of the Repeated ANOVA test, there
was a significant difference in plasma glucose levels which were separated from
blood cells and then examined immediately against a delay of 30, 60 and 90
minutes with significance values of 0.033, 0.025, 0.050. Likewise, in plasma that
was not separated from blood cells, significant differences were obtained
sequentially with significance values of 0.033, 0.035, 0.045. The results of this
study indicate that the longer the delay in examination, the lower blood glucose
levels will be, both in plasma that is separated and not separated from blood cells.
As for the results of the Paired T test, it was found that there was no significant
difference between glucose levels in plasma that was separated from plasma that
was not separated from blood cells in the immediate measurement and a delay of
30 minutes with significance values of 0.118 and 0.089. Whereas in the delay of
60 and 90 minutes there is a significant difference with a significance value of
0.038 and 0.000. For future researchers, they can conduct research using the
criteria of respondents who have a normal number of erythrocytes and leukocytes.
Keywords : Separated and unseparated EDTA plasma, glucose level


Detail Information

Item Type
Penulis
Renny Sislia - Personal Name
Yayuk Kustiningsih, M.Kes - Personal Name
Erfan Roebiakto, S.KM.,MS - Personal Name
Neni Oktiyani, M.Sc - Personal Name
Student ID
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Departement
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Jurusan Analis Kesehatan : Banjarbaru.,
Edisi
Subyek
No Panggil
SKP 32AJ 2023
Copyright
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail