Text
GAMBARAN UMUR IBU, POLA MAKAN, DAN KEPATUHAN KONSUMSI TABLET FE PADA KONDISI ANEMIA IBU HAMIL DI PUSKESMAS PADANG LUAS, KABUPATEN TANAH LAUT
XMLKEMENKES REPUBLIK INDONESIA
POLITEKNIK KESEHATAN BANJARMASIN
PROGRAM STUDI DIPLOMA III
GIZI
TAHUN 2022
ABSTRAK
Tugas Akhir
MARIA ULFAH
“GAMBARAN UMUR IBU, POLA MAKAN, DAN KEPATUHAN
KONSUMSI TABLET FE PADA KONDISI ANEMIA IBU HAMIL
DI PUSKESMAS PADANG LUAS, KABUPATEN TANAH LAUT”
(ZULFIANA DEWI, SKM., MP)
Viii + 79 halaman; 7 Tabel; 5 Gambar; 6 Lampiran
Badan Kesehatan Dunia melaporkan bahwa pada tahun 2005 terdapat 52% ibu hamil mengalami anemia di negara berkembang. Di Indonesia prevalensi anemia pada ibu hamil juga masih tinggi yaitu 37,1%.
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran Umur Ibu, Pola Makan, dan Kepatuhan Konsumsi Tablet Fe pada Kondisi Anemia Ibu Hamil di Puskesmas Padang Luas, Kabupaten Tanah Laut .
Jenis penelitian bersifat observasional. Rancangan penelitian dengan survei deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu hamil anemia di wilayah kerja Puskesmas Padang Luas yaitu 30 ibu hamil anemia. Sampel yaitu total dari seluruh populasi ibu hamil anemia. Variabel yang diteliti umur, pola makan dan kepatuhan konsumsi tablet Fe di Puskesmas Padang Luas. Cara pengumpulan data dengan kuesioner dan wawancara. Analisis data menggunakan analisis univariat.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa umur ibu hamil yang berisiko, yakni umur <20->35 tahun yaitu sebesar 73,33% dan umur yang tidak berisiko yaitu 26,67%. Ibu hamil dengan pola makan yang kurang yaitu 66,67% dan ibu hamil dengan pola makan yang baik yaitu 33,33%. Ibu hamil yang tidak patuh mengkonsumsi tablet Fe yaitu 53,34% dan ibu hamil yang patuh dalam mengkonsumsi tablet Fe yaitu 46,66%.
Diharapkan responden menerapkan untuk patuh dalam mengkonsumsi tablet Fe, memperhatikan asupan makan yang dikonsumsi, dan memahami faktor resiko anemia berdasarkan usia yang berisiko.
Kata Kunci : Umur ibu, Pola Makan, Kepatuhan Konsumsi Tablet Fe
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
MARIA ULFAH - Personal Name
|
Student ID | |
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi | |
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Poltekkes Kemenkes Banjarmasin Jurusan Gizi : Banjarbaru., 2022 |
Edisi | |
Subyek | |
No Panggil |
614
|
Copyright | |
Doi |