Text
GAMBARAN FREKUENSI KONSUMSI IKAN ASIN, TINGKAT PENGETAHUAN DAN DUKUNGAN KELUARGA TERHADAP PENDERITA HIPERTENSI (STUDI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS DURIAN GANTANG, KECAMATAN LABUAN AMAS SELATAN, KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH)
XMLKEMENKES REPUBLIK INDONESIA
POLITEKNIK KESEHATAN BANJARMASIN
PROGRAM STUDI DIPLOMA III
GIZI
TAHUN 2022
ABSTRAK
Tugas Akhir
NADYA SALSABILA
“GAMBARAN FREKUENSI KONSUMSI IKAN ASIN, TINGKAT PENGETAHUAN DAN DUKUNGAN KELUARGA TERHADAP PENDERITA HIPERTENSI (STUDI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS DURIAN GANTANG, KECAMATAN LABUAN AMAS SELATAN, KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH)”
(Ermina Syainah, MP) viii + 98 halaman; 8 Tabel; 2 gambar; 8 Lampiran
Hipertensi merupakan kasus tertinggi nomor satu yang ada di Puskesmas Durian Gantang setelah Diabetes melitus yaitu sebanyak 54,85%, dan kanker payudara 1,15%. (Dinas Kesehatan HST, 2020). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran frekuensi konsumsi ikan asin, tingkat pengetahuan dan dukungan keluarga terhadap penderita hipertensi di puskesmas Durian Gantang.
Jenis penelitian deskriptif observasional yaitu penelitian yang dilakukan dengan observasi langsung dengan melakukan wawancara menggunakan kuesioner untuk mengetahui gambaran variabel. Sampel adalah penderita dengan rentang usia ≥18-89 tahun sebanyak 73 responden pada bulan Februari 2022 dengan cara total sampling. Cara pengumpulan data dengan cara wawancara. Analisis data menggunakan analisis univariat.
Karakteristik responden, sebagian besar memiliki riwayat hipertensi berada pada rentang usia (40-59) tahun (75,34%). Jenis kelamin perempuan (86,30%). Pekerjaan petani (56,17%) dan pendidikan SD (89,04%). Tekanan darah tahap dua (69,87%). Frekuensi sering mengkonsumsi ikan asin (68,50%). Tingkat pengetahuan cukup (41,09%). Yang di dukung oleh keluarganya (94,52%).
Saran bagi puskesmas untuk memberikan konseling kepada penderita. Bagi penderita/masyarakat agar dapat meningkatkan upaya untuk menurunkan angka hipertensi dengan menerapkan pola hidup sehat. Bagi peneliti selanjutnya dapat melakukan penelitian dengan variabel lain seperti, berat badan berlebih, faktor stres dan mata pencaharian.
Kata Kunci : Frekuensi Konsumsi Ikan Asin, Tingkat Pengetahuan Dan Dukungan Keluarga Terhadap Penderita Hipertensi Kepustakaan : 31 (2002-2021)
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
NADYA SALSABILA - Personal Name
|
Student ID | |
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi | |
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Poltekkes Kemenkes Banjarmasin Jurusan Gizi : Banjarbaru., 2022 |
Edisi | |
Subyek | |
No Panggil |
614
|
Copyright | |
Doi |