HUBUNGAN TINGKAT KONSUMSI DAN PENYAKIT INFEKSI DENGAN STATUS GIZI KURANG ANAK USIA 2-5 TAHUN (Wilayah Kerja Puskesmas Sambutan Samarinda, Kalimantan Timur )

Detail Cantuman

Text

HUBUNGAN TINGKAT KONSUMSI DAN PENYAKIT INFEKSI DENGAN STATUS GIZI KURANG ANAK USIA 2-5 TAHUN (Wilayah Kerja Puskesmas Sambutan Samarinda, Kalimantan Timur )

XML

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA POLITEKNIK KESEHATAN BANJARMASIN PROGRAM STUDI GIZI DAN DIETETIKA PROGRAM SARJANA TERAPAN
TAHUN 2022
ABSTRAK
Skripsi
Afifa Indah Suryaningrum
Hubungan Tingkat Konsumsi dan Penyakit Infeksi dengan Status Gizi Kurang pada Anak Usia 2-5 Tahun (Wilayah Kerja Puskesmas Sambutan Samarinda, Kalimantan Timur)
(Magdalena. A., M.Kes)
XIV + 77 halaman + 16 tabel + 3 gambar + 13 lampiran
Gizi kurang adalah kegagalan bayi untuk mencapai berat badan ideal, yang kemudian juga bisa mempengaruhi tinggi badan sesuai usianya dalam jangka waktu tertentu. Status gizi anak dapat dipengaruhi oleh dua hal yaitu asupan makanan yang kurang dan penyakit infeksi. Prevalensi Gizi Kurang di Wilayah Puskesmas Sambutan pada 2020 adalah 17,5%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat konsumsi dan penyakit infeksi dengan Status Gizi Kurang pada anak usia 2-5 tahun.
Jenis penelitian analitik korelasi dengan pendekatan cross sectional. Variabel bebas yaitu tingkat konsumsi dan penyakit infeksi, dengan variabel terikat Status Gizi Kurang. Populasi dalam penelitian ini adalah anak berusia 2-5 tahun yang memiliki status gizi kurang dan bertempat tinggal di wilayah kerja Puskesmas Sambutan sebanyak 234 anak. Teknik pengambilan sampel dengan cara Purposive sampling, sampel didapat sebanyak 70 anak. Pengumpulan data dengan cara wawancara dan lembar kuesioner. Analisa data menggunakan uji Chi-Square dengan p<0.05.
Hasil penelitian menunjukkan anak dengan status gizi kurang memiliki tingkat konsumsi energi dan protein paling banyak 41.4% mengalami defisit berat. Anak dengan status gizi kurang pernah mengalami penyakit infeksi dalam 3 bulan terakhir adalah 81,4%. Analisis uji Chi-Square didapatkan nilai p <0,000 Ada hubungan antara tingkat konsumsi energi dengan status gizi kurang, p <0,001 ada hubungan antara tingkat konsumsi protein dengan status gizi kurang, p ˂0,517 tidak ada hubungan antara penyakit infeksi dengan status gizi kurang.
Kata Kunci : Tingkat Konsumsi, Penyakit Infeksi, Status Gizi Kurang
Kepustakaan : 51 buah (1991 – 2020)


Detail Information

Item Type
Penulis
Afifa Indah Suryaningrum - Personal Name
Student ID
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Publish
Departement
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Poltekkes Kemenkes Banjarmasin Jurusan Gizi : Banjarbaru.,
Edisi
Publish
Subyek
No Panggil
612.3
Copyright
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail