CD-ROM
Gambaran Kadar Albumin Darah Pada Ibu Hamil Di Puskesmas Sungai Ulin Tahun 2022
XMLABSTRAK
Gambaran Kadar Albumin Darah Pada Ibu Hamil
Di Puskesmas Sungai Ulin Tahun 2022
Peneliti : Ni Komang Ayu Suci Wulandari
Pembimbing : Jujuk Anton Cahyono, Yayuk Kustiningsih
Albumin merupakan protein plasma terbanyak dalam tubuh. Protein pada
ibu hamil berperan penting dalam pembentukan plasenta, cairan ketuban, dan
meningkatkan volume darah. Ibu hamil akan mengalami perubahan anatomi dan
fisiologi selama kehamilan. Salah satu perubahan fisiologi yang dialami ibu hamil
yaitu perubahan homeostasis cairan tubuh yang berupa peningkatan volume total
cairan tubuh selama kehamilan yang mengakibatkan mengalami penurunan kadar
albumin. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran kadar
albumin darah pada ibu hamil di Puskesmas Sungai Ulin tahun 2022. Penelitian
ini bersifat survei deskriptif dengan rancangan cross sectional. Sampel penelitian
adalah serum ibu hamil yang berjumlah 26 subjek penelitian dan diambil secara
total sampling pada ibu hamil yang datang ke Puskesmas Sungai Ulin. Hasil
penelitian kadar albumin dari 26 subjek penelitian didapatkan 20 orang dengan
kadar albumin normal dan 6 orang dengan kadar albumin abnormal dengan hasil
kadar albumin darah yaitu 1,71 – 4,95 g/dl, rata – rata sebesar 3,62 g/dl.
Persentase kadar albumin pada ibu hamil dengan kadar normal yaitu 77% dan
persentase kadar albumin pada ibu hamil dengan kadar abnormal yaitu 23%.
Disarankan bagi peneliti selanjutnya dapat mengembangkan lebih jauh apa saja
faktor – faktor yang mempengaruhi kadar albumin darah pada ibu hamil.
Kata Kunci : Albumin Darah, Ibu Hamil
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Ni Komang Ayu Suci Wulandari - Personal Name
Jujuk Anton Cahyono, M.Sc - Personal Name Yayuk Kustiningsih, M.Kes - Personal Name Neni Oktiyani, M.Sc - Personal Name |
Student ID | |
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi | |
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Jurusan Analis Kesehatan : Banjarbaru., 2022 |
Edisi | |
Subyek | |
No Panggil |
053/KTI-ANK-2022
|
Copyright | |
Doi |