CD-ROM
Perbandingan Kadar Glukosa Serum dari Sampel Darah yang Dibekukan dan Tanpa Dibekukan pada Pasien Diabetes Mellitus
XMLABSTRAK
Perbandingan Kadar Glukosa Serum dari Sampel Darah yang Dibekukan dan Tanpa Dibekukan pada Pasien Diabetes Mellitus
Peneliti : Muhammad Ihza Saputra
Pembimbing : Jujuk Anton Cahyono, Wahdah Norsiah
Glukosa darah sewaktu adalah pemeriksaan kadar glukosa darah yang dapat dilakukan kapan saja. Pemeriksaan kadar glukosa menggunakan sampel serum. Dalam memperoleh serum, darah dibiarkan membeku selama 30 menit. Kenyataan di lapangan saat pemeriksaan glukosa, darah langsung disentrifus tanpa dibekukan terlebih dahulu. Hal ini dapat mempengaruhi hasil pemeriksaan karena sampel darah yang tanpa dibekukan dan langsung disentrifus menyebabkan kandungan glukosa yang berada di dalam serum belum terlepas secara sempurna dan tertinggal bersama endapan darah. Penelitian dilakukan untuk mengetahui perbandingan kadar glukosa serum dari sampel darah yang dibekukan dan tanpa dibekukan pada pasien Diabetes Mellitus. Rancangan penelitian adalah Post-test only with control group design. Populasi adalah 16 pasien penderita Diabetes Mellitus yang melakukan pemeriksaan glukosa darah sewaktu >140 mg/dl di Puskesmas Sungai Besar Banjarbaru. Penelitian ini dilakukan di laboratorium Hematologi - Kimia klinik Poltekkes Banjarmasin pada 2 November - 3 Desember 2021. Hasil rata - rata kadar glukosa dari sampel darah yang dibekukan 206 mg/dl dan rata - rata kadar glukosa dari sampel darah yang tanpa dibekukan 193 mg/dl. Hasil uji Wilcoxon diperoleh nilai signifikansi 0,000, artinya terdapat perbandingan bermakna antara kadar glukosa serum dari sampel darah yang dibekukan dan tanpa dibekukan pada pasien Diabetes Mellitus. Pada pemeriksaan glukosa disarankan pada proses pembuatan serum, darah harus dibekukan terlebih dahulu karena dapat mempengaruhi hasil pemeriksaan glukosa. Bagi peneliti selanjutnya, disarankan melakukan penelitian lanjutan dengan serum yang langsung segera diperiksa.
Kata Kunci : Kadar glukosa, dibekukan, tanpa dibekukan
ABSTRACT
Comparison of Serum Glucose Levels From Clotted Blood and Without Clotting Blood in Patients with Diabetes Mellitus
Researcher : Muhammad Ihza Saputra
Supervisor : Jujuk Anton Cahyono, Wahdah Norsiah
Random blood glucose is a blood glucose level that can be taken at any time. Examination of glucose levels using serum samples. In obtaining serum, the blood is allowed to clot for 30 minutes. The reality in the field is that when examination for glucose, the blood is immediately centrifuged without being clotted first. This can affect the results of the examination because blood samples that are not clotted and are directly centrifuged cause the glucose content in the serum to not be separated from perfect and left together in the blood. This study was conducted to determine differences in serum glucose levels from clotted and without clotting blood samples without clotting in Diabetes Mellitus patients. The research design was post-test only with control group design. The population was 16 patients with Diabetes Mellitus who checked blood glucose when >140 mg/dl at Sungai Besar Public Health Center Banjarbaru. This research was conducted at the Hematology - Clinical Chemistry laboratory of the Banjarmasin Health Polytechnic on November 2 - December 3, 2021. The average glucose level from clotted blood samples was 206 mg/dl and the average glucose level from without clotting blood samples was 193 mg/dl. The results of the Wilcoxon test obtained a significance value of 0.000, meaning that there was a significant difference between serum glucose levels from frozen and unfrozen blood samples in Diabetes Mellitus patients. During the examination, it is recommended that in the process of making serum, the blood must be frozen first because it can affect the results of the glucose test. For further researchers, it is recommended to carry out further research with serum that is immediately examined
Keywords : Glucose levels, clotted, without clotting
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Muhammad Ihza Saputra - Personal Name
Jujuk Anton Cahyono, M.Sc - Personal Name Wahdah Norsiah, M.Si - Personal Name Tini Elyn Herlina, MM - Personal Name |
Student ID | |
Dosen Pembimbing | |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI | |
Edisi | |
Departement | |
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | Jurusan Analis Kesehatan : Banjarbaru., 2022 |
Edisi | |
Subyek | |
No Panggil |
ANK/ 10 SKP 2022
|
Copyright | |
Doi |