PERBEDAAN BERKUMUR AIR REBUSAN DAUN KETAPANG (TERMINALIA CATAPPA) DENGAN DAUN TURI (SESBANIA GRANDIFLORA) TERHADAP pH SALIVA PADA MAHASISWA(I) JURUSAN KEPERAWATAN GIGI BERDOMISILI DI BANJARBARU

Detail Cantuman

CD-ROM

PERBEDAAN BERKUMUR AIR REBUSAN DAUN KETAPANG (TERMINALIA CATAPPA) DENGAN DAUN TURI (SESBANIA GRANDIFLORA) TERHADAP pH SALIVA PADA MAHASISWA(I) JURUSAN KEPERAWATAN GIGI BERDOMISILI DI BANJARBARU

XML

KEMENKES REPUBLIK INDONESIA POLITEKNIK KESEHATAN BANJARMASIN PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN TERAPI GIGI TAHUN 2020 ABSTRAK

Skripsi

ZAHRATUN NISA FITRIANI

PERBEDAAN BERKUMUR AIR REBUSAN DAUN KETAPANG (TERMINALIA CATAPPA) DENGAN DAUN TURI (SESBANIA GRANDIFLORA) TERHADAP PH SALIVA PADA MAHASISWA(I) JURUSAN KEPERAWATAN GIGI BERDOMISILI DI BANJARBARU. Pembimbing (1) Drg.Hj. Metty Amperawati, M.Kes, (2) H. Fahmi Said, S.Si.T. M.Pd. xiii+ 46 halaman; 6 tabel; 6 gambar; 5 lampiran Kesehatan gigi dan mulut pada masyarakat Indonesia masih merupakan hal yang perlu mendapat perhatian serius dari tenaga kesehatan, baik dokter dan perawat gigi, hal ini terlihat bahwa penyakit gigi dan mulut masih diderita oleh 90% penduduk Indonesia. Menurunnya derajat keasaman pH saliva dapat dihindari dengan cara penggunaan larutan kumur, karena larutan kumur dianggap cukup berhasil dalam menjaga kebersihan rongga mulut secara mekanik dan secara kimiawi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan berkumur air rebusan daun ketapang (Terminalia Catappa) dengan daun turi (Sesbania Grandiflora) terhadap pH saliva pada Mahasiswa(i) Jurusan Keperawatan Gigi Berdomisili di Banjarbaru. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu(experimentalquasi) dengan menggunakan “Pre-test dan Post-test”. Cara pengambilan sampel menggunakan teknik Purposive Sampling dengan jumlah sampel 30 orang. Rata-rata pH saliva sebelum berkumur air rebusan daun ketapang 6,31 dan rata rata pH saliva sesudah 7,21. Sedangkan rata-rata pH saliva sebelum berkumur air rebusan daun turi 6,49 dan rata rata pH saliva sesudah 7,07, dan perbedaan antara berkumur air rebusan daun ketapang dengan daun turi dengan selisih 0,32 lebih efektif berkumur dengan air rebusan daun ketapang. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa ada perbedaan berkumur air rebusan daun ketapang dengan daun turi terhadap pH saliva pada Mahasiswa(i) Jurusan Keperawatan Gigi Berdomisili di Banjarbaru. Diharapkan kepada Mahasiswa(i) Jurusan Keperawatan Gigi memilih obat kumur yang akan digunakan agar pH saliva tetap dalam keadaan netral.


Kata Kunci : Daun Ketapang dan Daun Turi, pH Saliva Kepustakaan : 46 (1991-2019)


Detail Information

Item Type
Penulis
Student ID
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Departement
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit KEPERAWATAN Gigi : Banjarbaru.,
Edisi
Subyek
No Panggil
SKP//033/KEPG /20
Copyright
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail