Hasil Pencarian

Menampilkan hasil untuk kata kunci "".

Pencarian Lanjutan

PERBEDAAN MENGUNYAH BUAH APEL DAN PIR TERHADAP PENURUNAN PLAK SKOR

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA POLITEKNIK KESEHATAN BANJARMASIN PROGRAM STUDI TERAPI GIGI PROGRAM SARJANA TERAPAN TAHUN 2020

ABSTRAK
Skripsi

MEILI ANDRIANI PERBEDAAN MENGUNYAH BUAH APEL DAN PIR TERHADAP PENURUNAN PLAK SKOR. Pembimbing (1) Danan, S.Si.T, M.Kes (2) Rasuna Ulfah, S.Si.T, M.kes xii+ 51 halaman; gambar 3; lampiran 1

Menurut Riskesdas (2013), mencatat persentase penduduk Banjarbaru yang mempunyai masalah gigi dan mulut sebesar 25,2%. Prevalensi karies aktif adalah sebesar 53,8% . Karies merupakan hasil interaksi dari bakteri di permukaan gigi, plak atau biofilm dan diet (khususnya komponen karbohidrat yang dapat difermentasikan oleh bakteri plak menjadi asam, terutama asam laktat dan asetat) sehingga terjadi demineralisasi jaringankeras gigi dan memerlukan cukup waktu untuk kejadiannya Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan mengunyah buah apel dan pir terhadap penurunan plak skor. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (Library Researc). Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dokumentasi, yaitu mencari data mengenai hal-hal atau variabel yang berupa skripsi dan jurnal yang terkait dengan mengunyah buah apel dan pir terhadap penurunan plak skor. Hasil penelitian ini di dapatkan berdasarkan dari beberapa penelitian dan jurnal menyatakan bahwa ada perbedaan mengunyah buah apel dan pir terhadap penurunan plak skor. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukan bahwa ada perbedaan mengunyah buah apel dan pir terhadap penurunan plak skor. Disarankan petugas kesehatan melakukan upaya preventif kepada masyarakat, kepada masyarakat disarankan dapat mengkonsumsi buah-buahan yang berserat dan berair salah satunya buah apel dan pir yang bermanfaat membersihkan rongga mulut dan menurunkan plak.

Kata Kunci : Mengunyah buah apel dan pir, Plak skor Kepustakaan : 51 (1955-2019)


Detail Informasi

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang MEILI ANDRIANI - Pengarang
Danan, S.Si.T, M.Kes - Dosen Pembimbing 1
Rasuna Ulfah, S.ST, M.Kes - Dosen Pembimbing 2
Edisi
No. Panggil SKP//024/KEPG /20
Subyek MENGUNYAH APEL-PIR- PLEK GIGI
Klasifikasi 001.4 MEI p
Judul Seri
GMD CD-ROM
Bahasa
Penerbit KEPERAWATAN Gigi
Tahun Terbit 2020
Tempat Terbit Banjarbaru
Deskripsi Fisik xii; 35 hlm.;ilus ;21x29cm
Info Detil Spesifik

Ketersediaan

LOADING LIST...

File Terlampir

LOADING LIST...

Citation

Untuk melihat format sitasi (APA, MLA, dll.) untuk koleksi ini, silakan klik tombol di bawah:

Lihat Sitasi