PENGARUH PAPARAN ASAP ROKOK TERHADAP KADAR SATURASI OKSIGEN PADA PEROKOK PASIF DI KAFE KOTA BANJARMASIN

Detail Cantuman

CD-ROM

PENGARUH PAPARAN ASAP ROKOK TERHADAP KADAR SATURASI OKSIGEN PADA PEROKOK PASIF DI KAFE KOTA BANJARMASIN

XML

KEMENKES REPUBLIK INDONESIA
POLITEKNIK KESEHATAN BANJARMASIN
PROGRAM STUDI SANITASI LINGKUNGAN
KESEHATAN LINGKUNGAN
2020
ABSTRAK
Skripsi
FITRIA HIRLINAWATI
PENGARUH PAPARAN ASAP ROKOK TERHADAP KADAR SATURASI OKSIGEN PADA PEROKOK PASIF DI KAFE KOTA BANJARMASIN
(Dr. Junaidi, S.KM., M.S., Munawar Raharja, S.Si., M.PH)
xiv + 99 halaman; 16 tabel; 13 gambar + 8 lampiran

Asap rokok mengandung karbon monoksida lima kali lebih besar yang merupakan gas tidak berbau, dihasilkan oleh pembakaran yang tidak sempurna dan bersifat toksis serta dapat menurunkan kadar oksigen dalam darah. Efek buruk asap rokok lebih besar bagi perokok pasif dibandingkan perokok aktif. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh paparan asap rokok terhadap kadar saturasi oksigen pada perokok pasif di kafe Kota Banjarmasin.
Penelitian ini bersifat analitik dan menggunakan desain cross sectional. Pengukuran CO dilakukan pada dua titik yang diasumsikan memiliki kadar CO yang berbeda, sedangkan pengukuran SpO2 dilakukan terhadap 80 responden yang ada di dua titik pengukuran CO. Data di analisis menggunakan uji Mann Whitney dan Wilcoxon.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan kadar SpO2 pada perokok pasif di dua titik pajanan dan terdapat perbedaan kadar SpO2 pada perokok pasif sebelum dan sesudah terpapar asap rokok dengan nilai sig 0,000 < 0,05. Walaupun kadar CO udara pada kedua titik masih di bawah ambang batas dan penurunan kadar SpO2 tersebut dikarenakan juga terpapar asap rokok di rumahnya.
Perlu dilakukan upaya penerapkan tata tertib dilarang merokok (No Smoking Area) bagi pengunjung yang merupakan perokok aktif dan menjaga jarak bagi perokok pasif agar mengurangi paparan asap rokok.


Kata kunci : Karbon Monoksida (CO), Saturasi Oksigen (SpO2), Perokok Pasif
Kepustakaan : 65 (1984-2019)



KEMENKES REPUBLIC OF INDONESIA
BANJARMASIN HEALTH POLITEKNIK
PROGRAM STUDI SANITASI LINGKUNGAN
ENVIROMENTAL HEALTH
2020
ABSTRACT
Thesis
FITRIA HIRLINAWATI
EFFECT OF CIGARETTE SMOKE EXPOSURE ON OXYGEN SATURATION LEVELS IN PASSIVE SMOKERS AT CAFE BANJARMASIN CITY
(Dr. Junaidi, S.KM., M.S., Munawar Raharja, S.Si., M.PH)
xiv + 99 pages; 16 tables; 13 images + 8 attachments

Cigarette smoke contains five times greater carbon monoxide which is a odorless gas, produced by imperfect and toxic combustion and can lower oxygen levels in the blood. The bad effect of cigarette smoke is greater for passive smokers than active smokers. The purpose of this research is to know the influence of cigarette smoke exposure to the level of oxygen saturation on passive smokers in the cafe of Banjarmasin.
The research is analytic and uses cross sectional design. The CO measurement is carried out at two points that are assumed to have different CO levels, while the measurement of SpO2 is carried out against 80 respondents in two measurement points of CO. Data in the analysis using Mann Whitney and Wilcoxon tests.
The results showed that there was a difference in the SpO2 rate of passive smokers at two exposure points and there was a difference in the SpO2 rate of passive smokers before and after exposure to cigarette smoke with a sig value of 0.000 < 0.05. Although air CO levels at both points are still below the threshold and decreased levels of SpO2 is due to also exposure to cigarette smoke in his home.
It is necessary to complete the No Smoking Area for visitors who are active smokers and keep the distance for passive smokers to reduce exposure to cigarette smoke.


Keywords : Carbon Monoxide (CO), Oxygen Saturation (SpO2), Passive Smoke
Literature : 65 (1984-2019)


Detail Information

Item Type
Penulis
FITRIA HIRLINAWATI - Personal Name
Dr. JUNAIDI, S.KM.MS - Personal Name
Munawar Raharja, S.Si, M.PH - Personal Name
Student ID
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Departement
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Jurusan kesehatan lingkungan : Banjarbaru.,
Edisi
Subyek
No Panggil
KL.24/SKP.2020
Copyright
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail