HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DAN EFIKASI DIRI IBU DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS MATARAMAN TAHUN 2019

Detail Cantuman

HUBUNGAN DUKUNGAN KELUARGA DAN EFIKASI DIRI IBU DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS MATARAMAN TAHUN 2019

XML

Hubungan Dukungan Keluarga Dan Efikasi Diri Ibu Dengan Pemberian Asi Eksklusif Di Wilayah Kerja Puskesmas Mataraman Tahun 2019 : Air Susu Ibu (ASI) merupakan makanan yang telah disiapkan untuk calon bayi, dan digunakan sebagai pemenuhan nutrisi bayi. Cakupan ASI ekslusif Puskesmas Mataraman pada tahun 2017 sebanyak 522 bayi sebesar 121 (23,18%) yang mendapat ASI ekslusif, pada tahun 2018 bulan Februari dengan sasaran pemberian ASI ekslusif sebesar 203 bayi hanya 8 bayi (3,2%) yang mendapatkan ASI ekslusif, dan bulan Agustus 2018 dengan sasaran pemberian ASI ekslusif sebesar 203 bayi hanya 23 bayi (9,06%) yang mendapatkan ASI ekslusif. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui hubungan dukungan keluarga dan efikasi diri ibu dengan pemberian ASI Eksklusif di Wilayah Kerja Puskesmas Mataraman Tahun 2019. Metode penelitian ini menggunakan rancangan survei analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu yang memiliki bayi usia >6-12 bulan di Desa Bawahan Selan di wilayah kerja Puskesmas Mataraman Tahun 2019 dan pengambilan sampel menggunakan teknik Sampel jenuh berjumlah 42 orang. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner. Data analisa secaraunivariat dan bivariat menggunakan uji Chi-Square dengan α=0,05%. Hasil penelitian didapatkan ibu yang tidak memberikan ASI Eksklusif sebanyak 25 orang (59,5%), sebanyak 24 orang (57,1%) memiliki keluarga mendukung, dan sebagian besar memiliki efikasi diri tinggi sebanyak 22 orang (52,4%). Hasil Uji Chi Squaremenunjukkan ada hubungan dukungan keluarga dengan pemberian ASI Eksklusif ρ=0,016 (ρ<α 0,05) OR=7,000, dan ada hubungan efiksi diri dengan pemberian ASI Eksklusif (ρ<α 0,05) OR=19,286. Kesimpulannya ada hubungan dukungan keluarga dan efikasi diri ibu dengan pemberian ASI Eksklusif di Wilayah Kerja Puskesmas Mataraman Tahun 2019


Detail Information

Item Type
Penulis
Rabiatul Adawiyah; - Personal Name
Student ID
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Departement
Kontributor
Bahasa
Penerbit Jurusan Kebidanan : Banjarbaru.,
Edisi
Subyek
No Panggil
Bid 612.6
Copyright
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail